Senin, 30 April 2012

Tips Atasi Nyeri Saat Menstruasi

Derita akibat kram perut, perut kembung, keletihan, mood labil, pada masa-masa menstruasi seringkali dialami banyak perempuan. Hal ini terjadi berkaitan dengan kadar hormon yang naik turun. Kabar baiknya, pola makan dapat membantu meringankan gejala sindroma pramenstruasi (PMS).

Tambahkan asupan asam lemak esensial seperti omega-3 manfaatnya bisa mengatasi kram perut terkait menstruasi. Dapatkan omega-3 dari ikan atau suplemen minyak ikan. Adapun tips lainnya untuk mengurangi rasa sakit ketika menstruasi, adalah:

Perbanyak minum air putih
Banyak minum air putih. Terbalik dengan anggapan kebanyakan orang, banyak minum air putih justru dapat mencegah perut kembung. Selain itu air putih juga dapat mencegah sembelit. Perlu diketahui bahwa sembelit akan memicu keluhan lelah dan kekurangan energi, yang seringkali dirasakan di masa menstruasi.

Konsumsi Suplemen
Konsumsi suplemen vitamin adn mineral, seperti magnesium, vitamin E, dan vitamin B6 dapat juga meredakan kram perut terkait PMS. Kalsium dan potasium juga baik untuk mengurangi keluhan depresi, perut kembung, nyeri, dan gangguan mood.

Makan Porsi Kecil
Tetaplah dengan pola makan porsi kecil tapi sering. Malas makan bukannya akan mengurangi keluhan tidak nyaman pada perut tapi justru memperburuk gejala PMS. Pilih makanan sehat seperti jus buah segar, pisang, ikan tuna atau salmon, yoghurt, kacang-kacangan, dan gandum.

Kurangi Konsumsi Gula
Jangan banyak mengonsumsi gula, garam, serta hindari lemak trans. Gula akan memperburuk mood yang sudah tidak karuan, sementara garam memperparah kondisi retensi air dan keluhan perut kembung.
Kurangi konsumsi kafein karena dapat memperburuk gejala PMS. Kafein juga bisa menyebabkan hadirnya rasa cemas, padahal PMS sendiri sudah bisa membuat kita lebih sensitif dan emosional.

Kurangi Produk Susu
Kurangi konsumsi produk susu. Banyak perempuan yang merasakan gejala PMS yang dialaminya berkurang bila dimasa haid tidak mengonsumsi produk susu, atau menggantinya dengan produk susu organik.
Batasi asupan daging merah dan kuning telur karena dapat menyebabkan peradangan. Kebutuhan protein bisa diperoleh dari kedelai dan kacang-kacangan yang lain.

Olahraga Rutin
Jangan lupa olahraga jalan kaki, joging, berenang, atau bersepeda. Latihan pernapasan, meditasi, yoga, dan melakukan terapi aroma juga baik untuk mengurangi stres dan memperbaiki suasana hati.
Read more ...

Herbal Diet Daun Jati Cina / Daun Senna

Berat badan orang bisa bertambah karena makanan, dan gaya hidup. Oleh karena itu muncul kebutuhan dari orang-orang untuk menjaga berat badan yang ideal. Berat badan yang ideal bukan hanya untuk kesehatan, tapi juga untuk penampilan, dan bisa membuat rasa percaya diri bertambah.

Banyak cara agar berat bedan tetap ideal, seperti berolahraga di gym, mengikuti program diet, obat diet, suplemen diet, menggunakan peralatan olahraga dan bahkan pijat yang mengklaim bisa melangsingkan paha dan pinggang. Ada juga salah satu cara lain, yakni cara herbal.

Cara herbal saat ini banyak dicari orang. Namun, ketika memutuskan menggunakan obat herbal, jangan tergesa-gesa ingin melihat hasilnya. Obat herbal memang bekerja tidak langsung jadi, tapi membutuhkan waktu dan konsistensi pemakaian.

Banyak sekali ragam obat herbal diet. Namun, jangan terburu-buru langsung semua dipakainya. Kenapa? Ternyata tak semua produk herbal aman dan alami. Sebaiknya pelajari dulu secara hati-hati untuk mengetahui efek dari produk herbal.

Berikut beberapa bahan yang ditemukan di beberapa produk herbal diet:
Senna
Senna adalah bahan utama yang banyak ditemukan dalam teh penurun berat badan. Senna adala obat pencuci perut yang merangsang usus besar agar pergerakannya meningkat. Dampak negatif ramuan ini adalah dehidrasi, masalah usus besar dan juga bisa adiktif. Beberapa orang bisa kecanduan Senna, dan ketika sudah kecanduan, tidak mampu lagi melakukan buang air besar tanpa itu.

Chromium picolinate
Bahan ini banyak ditemukan di beberapa produk penurunan berat badan herbal bersenyawa sintetis. Chromium picolinate bisa membantu mengontrol tingkat gula darah. Namun, ketika dikonsumsi dalam jumlah besar, Chromium dapat merusak kromosom dan menyebabkan dehidrasi.
St John’s Wort
Ramuan ini ketika dikonsumsi dapat meningkatkan produksi zat kimia dalam otak. Efek sampingnya adalah buruk untuk kepekaan mata dan kulit, gangguan pencernaan ringan, kelelahan dan gatal.

Banyak tumbuhan yang alami memiliki efek samping. Efek samping termasuk mual, iritasi perut dan diare. Sebagian besar efek samping ringan tapi mungkin ada beberapa yang bisa serius. Tidak semua orang akan memiliki efek samping yang sama. Jika efek samping terus berlanjut, pastikan berhenti meminum ramuan dan segeralah ke dokter untuk meminta penjelasan. Dan, yang terpenting selalu berkonsultasi dengan dokter sebelum memutuskan mengonsumsi herbal.
Read more ...

Tips Menjaga Berat Badan Agar Tetap Ideal

Menjaga berat badan agar selalu ideal adalah dambaan setiap orang. Namun terkadang konsumsi makanan yang sembarangan bisa mengakibatkan berat badan naik tak terkendali. Berikut ini adalah beberapa tips yang dapat membantu menurunkan atau menjaga berat badan tetap ideal.

Detoksifikasi Liver (Hati)
Liver sangat membantu dalam menjaga berat badan. Cara yang bisa digunakan untuk membersihkan racun pada liver adalah dengan menghindari bahan kimia yang terkandung dalam makanan dan minuman, termasuk menghindari gula. Liver yang lebih sehat akan membantu mengurangi berat badan dengan cara menghilangkan semua racun dan memproses makanan secara benar.

Konsumsi Buah dan Sayur
Selama program penurunan berat badan,pastikan tubuh mendapat pasokan vitamin dan mineral yang diperlukan. Hal ini juga menambah serat yang dapat menjaga usus tetap sehat serta memperlancar sistem pembuangan. Buah dan sayuran segar kaya akan serat,vitamin serta mineral.

Konsumsi Lemak yang Baik dan Protein yang Baik
Mengkonsumsi lemak baik dapat mempercepat penurunan berat badan dan membakar kalori. Jenis lemak ini berasal dari salmon, sarden dan udang.
Protein yang baik membantu memperbaiki jaringan tubuh dan mengontrol tingkat kolesterol. Protein yang baik dapat diperoleh dari ikan, yogurt, dan susu rendah kalori.

Jangan lupa juga untuk mengkonsumsi karbohidrat dari buah, sayur, dan biji-bijian. Karbohidrat tersebut dikonsumsi dalam keadaan mentah,tanpa diolah terlebih dahulu.
Read more ...

Kenapa Wanita Hamil Butuh Lebih Banyak Zat Besi?

Diperkirakan sekitar 50 juta-70 juta orang Indonesia menderita kekurangan darah atau anemia. Dari jumlah itu sebanyak 50,9% penderita anemia itu adalah wanita hamil.

Hal itu diungkapkan dr Indra Marki SpPD, koordinator acara simposium mini yang bertema Anemia dan Wanita yang digelar di Aula Fakultas Kedokteran Universitas Indonesia (FKUI), di Jakarta belum lama ini.

Pada simposium yang diselenggarakan Pengurus Besar Perhimpunan Dokter Spesialis Penyakit Dalam Indonesia (Papdi), dr Coshpiadi Irawan SpPD, K-HOM menjelaskan berdasarkan definisi WHO bahwa anemia adalah suatu keadaan sesorang dengan Hb (hemoglobin) kurang dari normal.

“Hemoglobin adalah bagian dari elemen tubuh manusia yang berfungsi membawa oksigen ke seluruh tubuh. Jadi anemia tidak sama dengan penyakit tekanan darah rendah,” jelas Cosphiadi.

Wanita Rentan Anemia

Sementara itu dr Junita Indarti SpOG menjelaskan bahwa kebutuhan zat besi (Fe) untuk perempuan 1 mg per hari dan perempuan hamil 6-10 mg per hari. Tetapi dia menambahkan bahwa kaum perempuan sangat rentan mengalami kurang darah atau anemia.

“Penyebabnya perempuan mengalami mentruasi, hamil, dan persalinan. Selain itu, perempuan juga menderita penyakit alat kandungan seperti kanker leher rahim, kanker endometrium (selaput lendir rahim), dan kanker indung telur,” katanya.

Menurut Junita, anemia pada perempuan dapat memberi pengaruh tidak baik terutama saat kehamilan, persalinan, dan nifas, serta setelahnya. Anemia pada perempuan juga bisa berakibat keguguran, kelahiran prematur, persalinan lama karena rahim tidak berkontraksi.

“Selain itu, anemia pada perempuan dapat menyebabkan pendarahan pascamelahirkan, syok, infeksi saat persalinan atau setelahnya. Bila Hbnya kurang dari 4 gram per desiliter bisa membuat gagal jantung,” katanya.
Read more ...

Nutrisi Wajib yang Harus Diketahui Ibu Hamil

1. Diet melangsingkan badan tidak disarankan selama kehamilan
Bahkan andaikata ibu hamil memiliki berat badan melebihi standar normal, dokter tidak menyarankan wanita hamil untuk menurunkan berat badan. Menurut pedoman Institute of Medicine (IOM) tahun 1990, wanita gemuk tetap harus mendapatkan kenaikan berat badan 6 sampai 10 kg selama proses kehamilan. Berdiet untuk menurunkan berat badan dapat membahayakan ibu dan janin karena kekurangan nutrisi penting selama kehamilan. Beraktivitas fisik lebih disarankan untuk menjaga berat badan selama kehamilan dibandingkan dengan mengurangi asupan nutrisi.

2. Kecukupan asam folat mencegah spina bifida
Kecukupan asupan asam folat sangat penting sebelum dan selama sembilan bulan kehamilan. Kekurangan asam folat dapat menyebabkan kelainan janin berupa penutupan tidak sempurna tabung saraf pusat (spina bifida).

3. Kebutuhan energi hanya meningkat sedikit di masa kehamilan.
Kebutuhan energi harian di masa kehamilan hanya sedikit lebih tinggi dari normal. Secara rata-rata, kebutuhan energi seorang wanita meningkat dari bulan keempat kehamilan sebesar 250-300 kalori per hari. Itu setara dengan setengah piring nasi atau semangkuk bubur. Yang lebih penting bukan kuantitas, tapi kualitas, yaitu memastikan bahwa Anda mendapatkan diet seimbang yang kaya mineral dan vitamin.

4. Yodium diperlukan oleh janin untuk hormon tiroid dan perkembangan otaknya.
Yodium adalah komponen hormon tiroid yang berperan penting dalam pertumbuhan dan pembelahan sel. Kekurangan yodium pada tahap awal pengembangan fisik, yaitu pada masa embrio dan awal kehidupan dapat menyebabkan kekurangan hormon tiroid yang berdampak keterbelakangan fisik dan mental berat. Wanita hamil harus mendapat asupan sekitar 0,23 miligram yodium per hari selama kehamilan.

5. Magnesium menurunkan risiko kram, keguguran dan melahirkan prematur.
Banyak dokter meresepkan magnesium pada wanita hamil. Kekurangan magnesium dapat mengakibatkan kram betis dan perut, keguguran dan melahirkan prematur. Jumlah yang direkomendasikan untuk wanita hamil adalah 310 miligram magnesium per hari.

6. Masakan yang tidak dimasak atau setengah matang berbahaya bagi ibu hamil.
Mengonsumsi susu segar, daging setengah matang atau ikan yang tidak dimasak ala masakan Jepang tidak dianjurkan untuk ibu hamil. Makanan seperti itu berpotensi mengandung bakteri patogen seperti toksoplasma gondii dan listeria, yang dapat mengakibatkan komplikasi bagi ibu dan anak. Wanita hamil harus mengupas kulit buah dan sayuran sebagai tindakan pencegahan. Menggoreng, mengukus, membakar dan memanggang secara umum cukup baik untuk menghancurkan patogen berbahaya dalam makanan. Buah dan sayuran harus dicuci dengan seksama sebelum dimakan.

7. Vitamin A tidak boleh dikonsumsi berlebihan oleh ibu hamil.
Dalam jumlah yang sangat besar, vitamin A dapat menimbulkan cacat dan keracunan liver bayi dalam kandungan. Wanita hamil tidak boleh mengambil suplemen vitamin A dalam bentuk tablet tanpa petunjuk dokter dan mengurangi konsumsi hati karena hati mengandung banyak vitamin A. Jumlah maksimum asupan vitamin A bagi ibu hamil adalah 10.000 IU.

8. Zat besi mencegah anemia pada ibu hamil.
Selama kehamilan, sangat penting untuk memastikan bahwa Anda memperoleh asupan harian zat besi yang direkomendasikan karena bayi Anda akan mengambil dari cadangan besi Anda. Kurangnya asupan zat besi dapat menyebabkan anemia, yang dapat membahayakan diri Anda dan bayi Anda.

Asupan harian zat besi yang direkomendasikan untuk wanita dewasa adalah 18 mg per hari. Selama kehamilan, jumlahnya meningkat menjadi 27 mg per hari karena peningkatan volume darah ibu (sekitar 50% lebih dari masa sebelum hamil). Selain itu, bayi Anda membutuhkan zat besi untuk pertumbuhannya.

9. Satu liter susu mencukupi kebutuhan kalsium ibu hamil.
Selama kehamilan, perpindahan kalsium dari ibu ke bayi mencapai 270 mg. Agar ibu hamil tidak “tekor” kalsium sehingga membahayakan kesehatan tulangnya, dia perlu mendapat asupan sekitar 1 gram kalsium per hari. Satu liter susu mengandung sekitar 1,2 gram kalsium, cukup untuk memenuhi kebutuhan harian ibu hamil.

10. Kafein dalam kopi dapat membahayakan kehamilan
Kafein dalam kopi meningkatkan risiko keguguran atau melahirkan bayi dengan berat lahir rendah. Ibu hamil sebaiknya membatasi minum kopi tidak lebih dari dua cangkir sehari, atau menggantinya dengan kopi rendah kafein.
Read more ...

Penyebab Menstruasi atau Haid Tidak Lancar

Ada beberapa wanita yang mengalami menstruasi atau haid tidak lancar, biasanya disebabkan oleh beberapa faktor yang dapat diketahui, misalnya: stress, mengangkat beban berat, berat badan yang mudah naik atau turun, atau penyakit dsb. Kondisi tersebut dikenal sebagai Amenore atau kegagalan menstruasi dalam waktu yang cukup panjang.

Sebaliknya, beberapa wanita mengalami aliran menstruasi atau haid yang berlebihan, aliran darah menjadi banyak, berlangsung lebih lama dari menstruasi normal, kondisi ini dikenal sebagai Menoragi.

Mungkin dari penjelasan secara singkat berikut ini dapat membantu anda mengetahui penyebab–penyebab lain haid tidak lancar. Misalnya:

Masalah Hormonal

Terganggunya fungsi hormonal, disebabkan karena adanya gangguan atau ketidak seimbangan organ – organ penghasil hormon seperti esterogen dan progesteron

Berat Badan dan Metabolisme

Gangguan berat badan yang berlebih atau kurang, hal ini juga dapat menyebabkan gangguan dalam metabolisme lemak yang akan mempengaruhi kadar esterogen dalam tubuh.

Siklus Haid Lama

Siklus haid dengan jarak yang cukup lama, maksudnya jarak antara menstruasi pertama dengan kedua rentan waktunya cukup lama, contoh : haid bulan pertama jarak waktunya 3 bulan dengan haid kedua. Biasanya hal ini disbabkan tidak di dahului oleh keluarnya sel telur.

Nutrisi Tidak Seimbang

Nutrisi yang tidak seimbang. Konsumsi nutrisi dari makanan yang anda makan setiap hari tidak cukup untuk memenuhi kebutuhan gizi, vitamin dan nutrisi yang dibutuhkan oleh tubuh.

Diet yang Salah

Melakukan diet yang tidak benar atau buruk. Biasanya wanita yang melakukan diet mengurangi sedikit asupan makanan seperti karbonhidrat yang penting dalam tubuh, bisa membuat tubuh menjadi lemas.

Diabetes

Penyakit Diabetes atau penderita tumor. Kadar gula darah yag berlebih dalam tubuh sangat mempengaruhi ketidak lancaran dalam menstruasi, atau mengeluarkan darah yang berlebih selama menstruasi dalam jangka waktu yang lama. Bisa dikatakan dalam 1 bulan 2 – 3 kali menstruasi.

Penyakit Kista

Penyakit Kista, biasanya para penderita kista akan mengalami menstruasi atau haid dengan siklus yang tidak menentu. Cairan darah yang dikeluarkan sedikit berbeda dengan orang haid normal.
Read more ...

Hubungan Miss V dengan Daun Sirih

Daun sirih telah berabad-abad dikenal oleh nenek moyang kita sebagai tanaman obat berkhasiat. Tidak hanya dikenal sebagai tumbuhan obat, tanaman bernama latin Piper betle lynn ini juga punya tempat istimewa dalam acara-acara adat di sejumlah daerah di Indonesia. Khasiat daun sirih sudah banyak dikenal dan telah teruji secara klinis. Hingga kini, penelitian tentang tanaman ini masih terus dikembangkan.

Zat Antiseptik Tinggi

Secara tradisional, tanaman yang berasal dari India, Sri Lanka, dan Malaysia ini dipakai untuk mengatasi bau badan dan mulut, sariawan, mimisan, gatal-gatal dan koreng, serta mengobati keputihan pada wanita. Ini karena tanaman obat yang sudah dikenal sejak tahun 600 SM ini mengandung zat antiseptik yang mampu membunuh kuman. Kandungan fenol dalam sifat antiseptiknya lima kali lebih efektif dibandingkan dengan fenol biasa.

Dalam farmakologi Cina, sirih dikenal sebagai tanaman yang memiliki sifat hangat dan pedas. Secara tradisional mereka menggunakan daun sirih untuk meluruhkan kentut, menghentikan batuk, mengurangi peradangan, dan menghilangkan gatal. Pada pengobatan tradisional India, daun sirih dikenal sebagai zat aromatik yang menghangatkan, bersifat antiseptik, dan bahkan meningkatkan gairah seks.

Dengan sifat antiseptiknya, sirih sering digunakan untuk menyembuhkan kaki yang luka karena mengandung styptic buat menahan pendarahan dan vulnerary, yang menyembuhkan luka pada kulit. Juga bisa dikunyah untuk memperbaiki kualitas suara pada penyanyi. Dari hasil penelitian sebagaimana dikutip oleh buku tanaman obat terbitan Kebun Tanaman Obat Karyasari diungkapkan bahwa sirih juga mengandung arecoline di seluruh bagian tanaman. Zat ini bermanfaat untuk merangsang saraf pusat dan daya pikir, meningkatkan gerakan peristaltik, meredakan dengkuran. Pada daunnya terkandung eugenol yang mampu mencegah ejakulasi dini, membasmi jamur Candida albicans, dan bersifat analgesik (meredakan rasa nyeri). Ada juga kandungan tannin pada daunnya yang bermanfaat mengurangi sekresi cairan pada miss “V”, melindungi fungsi hati, dan mencegah diare.

Stop Keputihan Miss “V”

Khasiat daun sirih dalam menyembuhkan keputihan pernah diuji secara klinis. Ini diungkapkan oleh Amir Syarif dari Bagian Farmakologi Universitas Indonesia. Ia mengatakan bahwa daun sirih punya khasiat yang lebih bermakna dibandingkan dengan plasebo. Pengujian melibatkan 40 pasien penderita keputihan yang tidak sedang hamil, menderita diabetes melitus, ataupun penyakit hati dan ginjal. Dua puluh di antaranya mendapatkan daun sirih, sedang sisanya diberi plasebo. Baik daun sirih maupun plasebo itu diberikan pada vagina sebelum pasien tidur selama tujuh hari. Dari 40 pasien tersebut, 22 orang mendapat pemeriksaan ulang, masing-masing 11 mendapat plasebo dan daun sirih. Hasil pengujian ini membuktikan sekitar 90,9 persen pasien yang mendapat daun sirih dinyatakan sembuh, sedangkan pada kelompok yang diberi plasebo hanya 54,5 persen saja.

Penelitian lain tentang manfaat sirih dilakukan di IPB Bogor. Ir. Nuri Andarwulan, Msi dan kawan-kawan dari Fakultas Teknologi Pertanian IPB melakukan penelitian untuk memanfaatkan limbah minyak asiri daun sirih untuk memproduksi zat antioksidan. Ekstrak antioksidan tersebut selama ini masih diimpor. Penelitian ini berpotensi menurunkan nilai impor bahan antioksidan. Di samping itu, produk emulsi yang dihasilkan dalam penelitian itu juga dapat dimanfaatkan untuk industri kecantikan.

Apakah Ada Cara Lain yang Lebih Praktis Agar Miss V Bebas Keputihan dan tetap Kencang?...

Gunakan Natural Crystal X
Read more ...

Awet Muda dengan Segelas Jus Tomat Sehari

Kerutan halus yang mulai muncul pada wajah, khususnya bagian dagu, garis senyum dan dahi juga sebagai tanda bahwa Anda sudah tidak muda lagi. Untuk mencegahnya, Anda bisa menggunakan berbagai teknik, mulai dengan aneka krim anti kerut, sampai tindakan operasi (face lifting). Selain perawatan tersebut, Anda juga bisa mengimbanginya dengan perawatan internal (dari dalam), salah satunya mengkomsumsi tomat.

Tomat dan Lycopene

Tomat yang terkenal dengan kandungan lycopene-nya diduga dapat mencegah kerut dan bintik hitam akibat sinar matahari. 80% kerut disebabkan oleh sinar matahari dan lycopene merupakan salah satu antioksidan ampuh sehingga dapat menghentikan proses penuaan yang diakibatkan paparan sinar matahari. Menurut para ahli, menambahkan tomat ke dalam menumendatangkan banyak manfaat. Lycopene juga terkenal dengan khasiatnya dalam memerangi jantung dan kanker. Jadi selain untuk kesehatan kulit wajah, Anda juga bisa mencegah penyakit lainnya.

Lycopene Antioksidan Ampuh

Mengkomsumsi pasta tomat yang kaya lycopene secara dramatik dapat mengurangi kerusakan kulit yang disebabkan sinar matahari. Makan pasta tomat dicampur dengan minyak zaitun selama 10 minggu sebagai tambahan dalam menu Anda yang biasa. Lycopene adalah antioksidan yang sangat ampuh dan senjata hebat dalam mencegah kerusakan kulit yang disebabkan radikal bebas. Tambahkan sejumlah hidangan tomat yang dimasak ke dalam menu Anda seperti spaghetti, pizza. sup tomat atau lainnya. Jika memungkinkan pilihlah tomat yang dimasak daripada mentah.

Meski tomat mentah menagndung banyak lycopene tetapi bila dimasak maka kandungannya akan meningkat 4 kali lipat. Tambahkan irisan tomat segar pada sandwich dan hamburger. Gantilah mayonnaise dalam sandwich dan hamburger denagn pasta tomat, maka Anda akan mendapatkan cita rasa yang sama sekali beda.

Segelas Jus Tomat / hari

Ada baiknya Anda minum 1 gelas jus tomat setiap hari daripada jeruk. Karena dengan meminum jus tomat maka Anda akan mendapatkan lycopene dan vitamin C. Jika Anda tidak suka dengan tomat maka Anda bisa meminum suplemen lycopene tetapi sebaiknya konsultasikan kepada dokter.
Read more ...

Menu Ibu Menyusui

Selain dari cadangan lemak dalam tubuh, enerji yang dibutuhkan untuk produksi ASI ibu menyusui diperoleh dari makanan. Makanya, Anda tetap saja harus mengonsumsi makanan bergizi seimbang dalam jenis yang bervariasi setiap harinya.

Dengan begitu, kebutuhan energi dan zat-zat gizi selama masa menyusui terpenuhi secara optimal. Selain Anda tetap sehat, kualitas dan kuantitas ASI juga jadi oke. Lebih dari itu, jangka waktu Anda untuk memproduksi ASI jadi relatif lama.

Menyusun Menu

Saat menyusun menu sehari-hari, sebaiknya perhatikan keberadaan beberapa jenis bahan makanan berikut:
  • Makanan bertepung (kaya karbohidrat), seperti roti, pasta, nasi, breakfast cereal , dan kentang. Selain merupakan sumber enerji, jenis makanan ini kaya vitamin B kompleks dan serat.
  • Bahan makanan sumber protein, seperti daging tanpa lemak, daging ayam tanpa kulit, ikan, telur, kacang-kacangan dan biji-bijian. Dibutuhkan tambahan protein sekitar 15 gram/hari.
  • Susu dan produk olahannya, seperti yoghurt dan keju, adalah sumber kalsium yang amat bagus. Perlu diketahui, 250-300 mg kalsium dikeluarkan pada ASI per hari.
  • Buah-buahan dan sayur-sayuran (paling sedikit 5 porsi sehari) merupakan sumber vitamin, mineral, dan serat.
  • Lebih banyak cairan, seperti susu, sari buah tanpa gula, atau air. Usahakan minum minimal 8 gelas sehari, atau kira-kira 1-2 liter air selama 24 jam. Selain itu, perbanyaklah sayuran berkuah dan buah-buahan.
Sekilas, tampaknya tidak ada yang aneh pada daftar makanan di atas. Namun, bila diperhatikan lebih cermat, sebenarnya Anda sudah agak mengerem lajunya pertambahan berat badan. Bukankah lemak dan gula yang tidak perlu dan jadi biang keladi dalam menggemukkan tubuh sudah dicoret dalam menu sehari-hari Anda? Ini berarti, Anda juga perlu bersikap selektif dalam memilih bahan makanan yang akan dikonsumsi.

Jangan lupa, pandai-pandailah dalam memadukan berbagai bahan makanan agar tetap bergizi seimbang, namun sesuai selera Anda. Selamat menyusun menu!
Read more ...

10 Tanda Mengenali Bayi Sakit

Salah satu kesulitan dalam perawatan bayi adalah mengetahui apakah bayi Anda sehat atau tidak. Bayi tidak dapat memberi tahu kita apa yang mereka rasakan, jadi kita harus mengandalkan pada reaksi tubuh mereka. Untungnya, bayi selalu memberikan tanda-tanda bila tidak sehat. Tanda-tanda itu dapat sangat nyata atau kurang nyata. Demam/dingin, muntah, dan biduran adalah beberapa di antara tanda yang nyata. Tanda yang kurang nyata antara lain menjadi pasif atau cengeng, tidak tertarik dengan apa yang terjadi di sekelilingnya, kurang selera makan, atau tidak buang air besar dalam beberapa hari.

1. Kulit Kuning (Jaundice)
Bila kulit bayi Anda menguning, segera hubungi dokter. Kondisi ini biasanya muncul pada bayi yang baru lahir dan menandakan liver bayi tidak berfungsi dengan baik. Terkadang, gejala itu tidak muncul sampai bayi di bawa ke rumah.

2. Perubahan Selera Makan
Bila bayi Anda berkali-kali menolak makan atau tidak berselera makan, hubungi dokter.

3. Perubahan Mood
Bila bayi Anda menjadi pasif atau sulit dirangsang, mudah menangis/cengeng dan sulit ditenangkan, segera hubungi dokter.

4. Tubuh Demam atau Dingin
Demam adalah reaksi tubuh terhadap infeksi. Salah satu cara paling baik untuk mengukur suhu tubuh bayi adalah memakai termometer rektal atau oral yang ditempatkan di dubur atau mulut bayi. Termometer strip di kening atau perabaan kurang akurat mendeteksi demam pada bayi. Bila temperatur badannya lebih dari 38 C berarti bayi Anda demam. Bila bayi Anda kurang dari 3 bulan dan demam, apalagi diiringi gejala lain seperti biduran, segera hubungi dokter. Pada bayi yang lebih tua, Anda dapat memberikan anti demam untuk meredakan panas. Hubungi dokter bila panas tidak turun setelah 24 jam.

5. Muntah dan Diare
Muntah berbeda dengan gumoh, yang merupakan hal biasa pada bayi. Muntah lebih kuat, volumenya lebih banyak dan tidak terjadi hanya setelah bayi diberi makan. Muntah dan diare dapat disebabkan oleh infeksi, masalah pencernaan dan penyakit lainnya. Keduanya berpotensi membahayakan bayi karena dehidrasi. Tanda-tanda bayi yang dehidrasi antara lain: tidak mengompol dalam enam jam atau lebih, menangis tanpa air mata dan mulutnya kering tidak berliur. Bayi menjadi lemah, sangat mengantuk dan sulit dibangunkan. Anda harus segera membawanya ke dokter bila kondisinya demikian.

6. Masalah Telinga
Bila bayi Anda demam, cengeng dan menarik atau menekan-nekan telinganya, dia mungkin terkena infeksi telinga. Infeksi telinga adalah hal yang umum dan tidak selalu membahayakan, tapi Anda perlu berkonsultasi dengan dokter untuk mendapatkan antibiotik bagi bayi Anda. Infeksi telinga yang tidak ditangani dapat menyebabkan masalah pendengaran yang permanen.

7. Biduran/Ruam
Hubungi dokter bila bayi mengalami biduran atau ruam yang luas, terutama bila diikuti demam.

8. Sulit Buang Air Besar
Setiap bayi memiliki kebiasaan buang air besar sendiri. Ada yang setiap hari buang air, ada yang beberapa hari sekali. Bila bayi tidak buang air besar sesuai pola biasanya, atau ketika tampak kesulitan saat buang air, hubungi dokter.

9. Masalah Mata
Bila salah satu atau kedua mata bayi memerah atau mengeluarkan kotoran (jawa: “ketepan”), periksakan ke dokter.

10. Jatuh atau Terbentur di Kepala
Bagaimana pun Anda berhati-hati menjaganya, bayi Anda pasti sesekali pernah jatuh. Semakin besar, semakin sering mereka jatuh. Bila dia jatuh dari kursi yang tinggi atau terlepas dari timangan Anda, Anda harus mengecek secara menyeluruh kondisi tubuhnya dan mengamati kondisi kesehatannya dalam 24 jam. Bila dia menangis setelah jatuh, itu tandanya dia tidak terlalu serius mengalami luka.

Segera bawa ke dokter bila bayi Anda:
  • Tampak lemah atau bingung
  • Sulit menggerakkan sebagian anggota badannya
  • Memiliki darah mengumpul di bagian putih matanya
  • Mengeluarkan darah dari hidung (mimisan) dan telinga
  • Fokus matanya menjadi bersilangan, ukuran pupil tidak sama, atau muntah-muntah
  • Menangis keras bila bagian tubuhnya tertentu digerakkan/disentuh
  • Tidur lebih lama dari biasanya
Read more ...

Kamis, 14 Juli 2011

Apa penyebab Keputihan?...


Penyebab keputihan secara umum adalah:
  • Sering memakai tissue saat membasuh bagian kewanitaan, sehabis buang air kecil maupun buang air besar
  • Memakai pakaian dalam yang ketat dari bahan sintetis
  • Sering menggunakan WC Umum yg kotor
  • Tidak mengganti panty liner
  • Membilas vagina dari arah yang salah. Yaitu dari ke arah anus ke arah depan vagina
  • Sering bertukar celana dalam/handuk dgn orang lain
  • Kurang menjaga kebersihan vagina
  • Kelelahan yang amat sangat
  • Stress
  • Tidak segera mengganti pembalut saat menstruasi
  • Memakai sembarang sabun untuk membasuh vagina
  • Tidak mejalani pola hidup sehat (makan tidak teratur, tidak pernah olah raga, ridur kurang)
  • Tinggal di daerah tropis yang lembab
  • Lingkungan sanitasi yang kotor.
  • Sering mandi berendam dengan air hangat dan panas. Jamur yang menyebabkan keputihan lebih mungkin tumbuh di kondisi hangat.
  • Sering berganti pasangan dalam berhubungan sex
  • Kadar gula darah tinggi
  • Hormon yang tidak seimbang
  • Sering menggaruk vagina
Sedangkan dengan memperhatikan cairan yang keluar, terkadang dapat diketahui penyebab keputihan.
  1. Infeksi kencing nanah, misalnya, menghasilkan cairan kental, bernanah dan berwarna kuning kehijauan.
  2. Parasit Trichomonas Vaginalis menghasilkan banyak cairan, berupa cairan encer berwarna kuning kelabu.
  3. Keputihan yang disertai bau busuk dapat disebabkan oleh kanker.
  4. Infeksi akibat kuman (bakteri), misalnya akibat;
  5. Gonococcus, atau lebih dikenal dengan nama GO. Warnanya kekuningan, yang sebetulnya merupakan nanah yang terdiri dari sel darah putih yang mengandung kuman Neisseria gonorrhoea. Kuman ini mudah mati setelah terkena sabun, alkohol, deterjen, dan sinar matahari. Cara penularannya melalui senggama.
  6. Chlamydia trachomatis, kuman ini sering menyebabkan penyakit mata trakhoma. Ditemukan di cairan vagina dengan pewarnaan Diemsa.
  7. Gardenerella, menyebabkan peradangan vagina tak spesifik. Biasanya mengisi penuh sel-sel epitel vagina berbentuk khas clue cell. Menghasilkan asam amino yang akan diubah menjadi senyawa amin bau amis, berwarna keabu-abuan.
  8. Treponema pallidium, adalah penyebab penyakit kelamin sifilis. Penyakit ini dapat terlihat sebagai kutil-kutil kecil di liang senggama dan bibir kemaluan.
  9. Infeksi akibat jamur biasanya disebabkan spesies candida. Cairannya kental, putih susu (sering berbentuk kepala susu), dan gatal. Vagina menjadi kemerahan akibat radang. Predisposisinya adalah kehamilan, Diabetes melitus, akseptor pil KB.

Parasit penyebab keputihan terbanyak adalah Trichomonas vaginalis. Cairannya banyak, berbuih seperti air sabun, bau, gatal, vulva kemerahan, nyeri bila ditekan atau perih saat buang air kecil. Sementara keputihan akibat virus disebabkan Human Papiloma Virus (HPV) dan Herpes simpleks
Read more ...

Manjakani, Agar Miss V Selalu Kencang

Dibandingkan dengan daun sirih, manjakani memang relatif kurang dikenal. Padahal tanaman ini juga berkhasiat untuk merawat kesehatan organ intim.
Merawat organ intim dengan ramuan bahan alami sebenarnya telah dilakukan sejak dahulu kala. Yang paling populer adalah air rebusan daun sirih untuk menghilangkan keputihan. Sebenarnya masih ada bahan lain untuk menjaga organ intim, yakni manjakani (oak galls).

Selama berabad-abad, tanaman yang punya nama lain Mecca Manjakani ini telah dipakai dalam obat tradisional oleh orang Arab, Iran, Cina, India, dan Melayu. Walaupun banyak tumbuh di Indonesia, tumbuhan manjakani belum banyak dikenal masyarakat.

Menurut pakar obat tradisional, Prof. Dr. Hembing Wijayakusuma, seperti daun sirih, manjakani juga dapat membersihkan jamur dan bakteri di area vagina. "Manjakani sebenarnya lebih bagus karena bisa mengatasi cairan berlebih di vagina," katanya.

Manjakani kaya akan tannin untuk mengencangkan otot vagina, vitamin A dan C, kalsium, protein, serta mengandung elemen astringent untuk menghilangkan bakteri penyebab keputihan, serta menambah kerapatan.

Pada zaman dahulu nenek moyang kita memakai manjakani dengan cara dihaluskan sebelum dioleskan di organ kewanitaan. Ada pula yang meminum jamu manjakani untuk meningkatkan elastisitas otot area V.

"Manjakani tidak bisa dipakai begitu saja, harus diformulasikan dulu, dicampur dengan herbal lain sesuai dengan tujuan pengobatannya," tutur Hembing. Selain untuk organ intim, tumbuhan manjakani juga efektif mengobati jerawat, peradangan, serta menjaga kebersihan mulut.


Manjakani, Agar Miss V Selalu Kencang





MAJAKANI

Berat 100grm : Rp 30.000

sms : 08386825258




sumber : nasional.kompas.com
Read more ...